Tips Aman Solo Traveling Bagi Perempuan

 

Salah satu masalah utama bagi sebagian besar calon solo traveling adalah keselamatan. Kebanyakan orang takut untuk melakukan solo traveling pertama mereka, terlebih wanita. Kita akan sangat mudah untuk gugup ketika menuju ke sebuah tempat yang belum pernah kita kunjungi sebelumnya. Ada banyak faktor yang tidak kita ketahui tentang tempat tersebut, itulah kenapa kita bisa merasa gugup ketika melakukan solo traveling. Otak kita akan berusaha menciptakan scenario terburuk untuk membuat kita tetap selalu waspada terhadap suatu hal. Nah disini saya akan berbagi tips bagi perempuan yang akan melakukan solo traveling, langsung simak aja yuk!

 

  • Perbanyak Riset

Pastikan kita telah melakukan banyak kegiatan untuk menggali sebuah informasi terhadap suatu tempat yang akan kita kunjungi secara detail. semakin banyak data yang kita dapatkan, maka kita akan semakin banyak membuat skenario untuk perjalanan. Riset juga membantu mengatasi rasa gugup ketika hendak melakukan solo travelling. Baca peta dengan seksama sebelum menuju suatu lokasi.

 

  • Akses Internet

Internet bisa jadi penolong di berbagai keadaan, contohnya memantau rute saat naik taksi sendirian. Dengan begitu, kita bisa segera tahu kalau supir membawamu keluar dari rute yang seharusnya. Saat ini ada banyak cara supaya kita tetap bisa online di luar negeri, mulai dari berlangganan paket data roaming, membeli kartu SIM lokal, sampai menyewa wifi router

 

  • Kabarin Keluarga atau Teman

Selama perjalanan, beri kabar secara rutin agar keluarga dan teman tahu bahwa kita baik-baik saja. Saat naik taksi atau pergi menemui seseorang, usahakan untuk memberikan data kendaraan yang kita naiki serta nama supir. Meng-update media sosial dengan foto-foto dan cerita liburanmu juga bisa jadi salah satu cara meninggalkan jejak di internet supaya teman dan keluargamu tidak khawatir.

 

  • Cari Akomodasi dan Pilih penginapan terpercaya Review yang Bagus

Sebelum memesan akomodasi, baca banyak review untuk memastikan tempat pilihanmu dan area sekitarnya aman bagi perempuan. Memilih tempat yang mendapat ulasan bagus dari traveler perempuan bisa jadi awal yang bagus.

 

Sedangkan saat memilih penginapan terpercaya adalah hal yang penting untuk para traveler perempuan. Hal ini terkait keamanan, dan tentunya kenyamanan. Tidak dipungkiri kalau perempuan suka dengan kenyamanan. Saat akan mencari penginapan, kita bisa membandingkan harga penginapan, fasilitas penginapan serta yang terpenting adalah melihat ulasan dari traveler perempuan yang sudah pernah menginap sehingga bisa jadi awal yang bagus untuk memilih penginapan.

 

  • Jangan Sebar Informasi ke Sembarang Orang

Ngobrol dengan orang baru memang menyenangkan, tapi kita tidak perlu membagi informasi apa pun kalau merasa tidak nyaman karena sebagian orang mungkin akan memanfaatkan informasi rentan ini untuk melakukan kejahatan. Kalau merasa terganggu dengan orang asing yang berusaha mendekati kita juga bisa bilang bahwa kita punya teman atau pasangan yang sedang menunggu kita.

 

  • Beranikan Untuk Berkata TIDAK

Jangan takut untuk mengecewakan orang lain ketika kita harus menolak ajakannya. Solo traveling adalah tentang kita dan perjalanan tersebut. Ada banyak orang jahat yang mengetahui bahwa kita adalah seorang pelancong yang pergi seorang diri, sehingga akan dengan segera mencoba mendekati dengan berbagai macam cara dan ajakan.

 

  • Pilih Pakaian Yang Tepat

Pastikan kita memilih pakaian yang sopan dan tidak mencolok, pakailah pakaian yang tidak terlalu mencolok saat kita pakai berkeliling. Jangan memakai perhiasan juga saat kita melakukan solo traveling. Intinya adalah bagaimana kita berbaur dengan kondisi di sekitar kita.

 

  • Nasehat Dari Warga Lokal

Jika kita menginap di penginapan, tanyakanlah kepada karyawan di penginapan tersebut. Tempat mana saja yang aman dikujungi, serta tempat mana saja yang sebaiknya jangan dikunjungi. Tanyakan juga apa saja yang sebaiknya dilakukan atau apa yang sebaiknya dihindari. Tidak ada yang lebih tahu daerah tersebut selama bertahun-tahun kecuali warga lokal yang telah lama tinggal di situ.

 

  • Siapkan Dana Lebih

Seketat apapun anggaran perjalanan kita, sisihkan sejumlah uang untuk berjaga-jaga seandainya kita harus melewati bujet karena berbagai alasan. Misalnya, akomodasi yang sudah kita pesan ternyata tidak sesuai harapan dan kita ingin pindah ke akomodasi yang lebih nyaman. Dana cadangan dapat berupa uang yang kita bawa bersama atau kartu debit dan kredit yang berlaku di destinasi liburanmu.

 

  • Pilih Ransel yang Tepat

Memilih jenis ransel yang tepat juga bisa meningkatkan keamanan ketika traveling. Untuk ransel sehari-hari, tas selempang atau ransel, contohnya, lebih aman dari pada tas tangan yang lebih mudah dijambret. Pastikan pula kita membawa gembok untuk koper atau tas pakaian. Kalau kita sering bepergian, berinvestasi dengan membeli tas anti-theft juga bisa menjadi opsi. Tas yang dipasarkan sebagai tas anti pencurian biasanya memiliki fitur-fitur unik seperti kompartemen tersembunyi untuk menyimpan benda berharga.

 

  • Percaya Naluri

Salah satu bagian paling menyenangkan dari tiap perjalanan tentu saat kita merasakan pengalaman-pengalaman baru yang mungkin tidak akan didapat di rumah. Namun jangan biarkan perasaan senang dan ingin mencoba hal baru membuat kita jadi kurang waspada terhadap sekitar. Jangan ragu untuk meninggalkan suatu tempat atau orang yang membuat kita merasa tidak nyaman. Kita juga tidak perlu merasa tidak enak menolak tawaran seseorang kalau memang tidak tertarik. Kadang, naluri kita bekerja karena memang keselamatan kita sedang terancam, jadi percaya saja pada naluri!

No comments:

Post a Comment